pada hari sabtu tanggal 24 Nopember 2012 ba'da Isya telah dilaksanakan Musyawarah Jamaah masjid Al-Muhajirin, dimana musyawarah tersebut membahas dua agenda penting yaitu :
Agenda pertama, Laporan Pertanggungjawaban pengurus DKM Al-Muhajirin periode 2009-2012, yang alhamdulillah berjalan dengan lancar dan para jamaah menyatakan menerima hasil dari pertanggungjawaban pengurus DKM periode 2009-2012.
Agenda kedua, Pemilihan Ketua DKM Periode 2012-2015, alhamdulillah Masjid Al-Muhajirin tidak kekurangan figur-figur ustad yang mempunyai kapasitas untuk membangun dan memakmurkan masjid, ini terbukti dengan Bakal Calon Ketua DKM yang cukup banyak dan tentunya tidak diragukan lagi tentang kemampuan mereka di bidang keagamaan, diantara bakal calon tersebut adalah:
1. Ustad Aminudin, M.Ag
2. Ustad Cecep syarif Hidayat
3. Ustad Abdul Wahid, M.Ag
4. Ustad Ade Nurdin
dari keempat bakal calon tersebut dengan sangat terpaksa diserahkan sepenuhnya kepada jamaah yang hadir waktu itu berjumlah 46 orang untuk dipilih melalui pemilihan langsung, dan hasilnya adalah sebagai berikut:
1. Ustad Aminudin, M.Ag dengan jumlah suara 33
2. Ustad Cecep syarif Hidayat dengan jumlah suara 1
3. Ustad Abdul Wahid, M.Ag dengan jumlah suara 9
4. Ustad Ade Nurdin dengan jumlah suara 2
5. Abstain dengan jumlah suara 1
dengan hasil tersebut maka, Ustad Aminudin menjadi Ketua DKM periode 2012-2015 dan insya Allah akan dilantik pada tanggal 30 Nopember 2012 bersamaan dengan peringatan hari besar Islam yaitu Tahun Baru Hijriyah 1434 H
Congratulation is the best word to the Governing board of the Al-Muhajirin family mosque in Griya Mitra (my Hometown). We hopeful, the all is given health by Allah SWT in this mosque prosperity. Hopefully.
BalasHapusaamiin, barokallah,,,
BalasHapus